Monday, September 10, 2012

10 Peradaban Dunia Yang Paling Mengerikan

Tidak dapat dipungkiri dalam sejarah peradaban manusia selalu ada kekejian dan kekejaman. Bahkan pembunuhan sudah ada sejak manusia pertama tiba di bumi. Namun beberapa diantara menjadikan kekejaman sebagai bagian budaya mereka. Nah posting kali membahas 10 peradaban yang memiliki budaya yang kejam, anda boleh setuju atau bahkan tidak.

Kekejaman dan pembunuhan bahkan telah ada sejak keturunan pertama manusia di bumi. Namun beberapa suku dan bangsa di belahan bumi ini menjadikan kekerasan sebagai budaya dengan tujuan ditakuti dan menguasai bangsa lain.

Berikut 10 peradaban dunia paling menakutkan yang pernah ada di bumi ini.

1. Korea Utara
Di korea utara berlaku hukuman eksekusi publik bagi mereka yag kedapatan mencuri makanan dan melintasi perbatasan tanpa ijin. Sebanyak 250.000 pembangkang telah dimasukkan ke dalam “kamp pendidikan ulang”. Korea utara juga menjadi ancaman besar bagi dunia setelah pada tahun 1984 berhasil membujuk Uni Sovyet untuk memberi reaktor nuklir.

2. Mongol Empire
Semuanya berawal ketika Temujin (yang kemudian dikenal sebagai Genghis Khan), bersumpah di masa mudanya untuk membawa dunia di kakinya. Mongol berkembang menjadi kekaisaran yang besar dan barbar. Mereka sangat ahli dalam berperang dan intimidasi dengan pasukan berkudanya yang tiada tanding. Mereka juga jago dalam menggunakan tombak dan pedang lengkung. Genghis Khan berhasil membangun kekaisaran terbesar kedua yang pernah ada, hanya lebih kecil daripada Kerajaan Inggris.

3. Celtic Empire
Bangsa Celtic terkenal dalam sejarah sebagai “pemburu kepala”. Mereka memenggal kepala korban dengan pedang panjang dalam peperangan dan dilampirkan ke leher kuda mereka. Setelah itu mereka memaku kepala musuh di atas rumah mereka, sama seperti halnya pemburu yang memasang kepala hewan buruan. Kepala musuh yang mereka segani dibalsem dalam minyak cedar dan disimpan dalam peti sebagai kebanggaan mereka.

4. Suku Apache
Apache adalah prajurit gerilya terbaik yang pernah ada. Mereka dapat melihat tanda-tanda musuh meski dari jarak jauh. Apache seperti ninja yang tiba-tiba muncul tanpa disadari oleh musuh. Prajurit Apache juga ahli menggunakan pisau (terbuat dari kayu atau tulang) dan senjata kapak khas mereka, tomahawk. Suku apache juga biasanya akan menguliti korban mereka (biasanya kulit kepala). http://astrounika.blogspot.com/

5. Viking Empire
Bangsa Viking terkenal dengan postur tubuhnya yang tinggi besar dan senjata kapak yang besar. Mereka meneror Eropa dengan pembajakan dan penjarahan. Bahkan mereka mempunyai keyakinan bahwa jika mereka meninggal dalam pertempuran, mereka nantinya akan dibangkitkan untuk bertempur kembali. Bangsa Viking adalah prajurit yang akan menghancurkan apa saja yang menghalangi mereka.

6. Kekaisaran Romawi
Pada jaman Kerajaan Romawi ada pertunjukan gladiator dimana terjadi pertarungan antara penjahat atau budak hingga mati dalam arena terbuka yang ditonton oleh banyak orang. Adakalanya juga antara manusia dengan hewan buas, seperti harimau dan singa.
Pada jaman Kaisar Nero banyak orang Kristen yang dibunuh, dipancung, terkoyak oleh anjing, atau dibakar hidup-hidup sebagai obor manusia. Kekaisaran Romawi termasuk salah satu pemerintahan terlama di dunia, 2.214 tahun (dihitung dari mulai berdiri hingga jatuhnya Kekaisaran Bizantium).

7. Suku Aztec
Sekitar 20.000 orang dibunuh setiap tahun untuk menenangkan dewa-dewa Aztec, terutama dewa matahari, yang membutuhkan “makanan” dari darah setiap hari. Hati korban dipotong, dan beberapa mayat dimakan pada saat upacara. Korban lain dipenggal, dibakar, atau dijatuhkan dari ketinggian. Dalam sebuah ritual untuk dewa hujan, anak-anak dibunuh, karena airmata mereka dipercaya akan mendatangkan hujan. Sedangkan sebagai persembahan kepada dewa jagung, seorang perawan harus menari selama 24 jam, kemudian dibunuh dan dikuliti, kulitnya dikenakan oleh seorang imam yang melanjutkan tariannya.

8. Suku Maori
Suku Maori dikenal mempraktekkan kanibalisme selama peperangan. Mereka membawa musuh yang telah mati atau masih hidup, dan memakannya.

9. Uni Sovyet
Komunisme di dunia bertanggung jawab atas jutaan jiwa korban. Pemimpin komunis seperti Mao Zedong, Pol Pot, Nicolae Ceausescu dan lain-lain telah membunuh jutaan orang, tapi Uni Soviet adalah yang terburuk. Stalin sendiri bertanggung jawab atas terbunuhnya 1,6 juta orang.

10. Nazi Jerman
Pemimpin Nazi pada waktu itu, Hitler, adalah pemimpin yang paling menakutkan. Mungkin karismanya hingga sekarang masih mampu membuat lutut gemetar. Sedikitnya 4 juta orang tewas (bahkan beberapa data menyebutkan 11 juta) dalam Holocaust yang sebagian besar korbannya adalah keturunan Yahudi. Sedangkan musuh yang tertangkap akan mengalami nasib yang tragis di dalam “kamp konsentrasi Nazi”.