Wednesday, September 19, 2012

Seekor Paus Mati Terdampar di Garut


Metrotvnews.com, Garut: Warga di sekitar Pulau Karang, Pantai Santolo, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (19/9), dihebohkan dengan terdamparnya seekor mamalia raksasa, paus. Walau ditemukan dalam kondisi mati, keberadaan mamalia dengan panjang kurang lebih 12 meter dan berat sekitar 7 ton itu, menjadi tontotan masyarakat sekitar.http://astrounika.blogspot.com/

Paus itu berwarna cokelat pada bagian punggung, sedangkan pada bagian perutnya berwarna putih ke kuning-kuningan. Para nelayan setempat menyebut paus itu dengan istilah lumba-lumba persong.

Para nelayan menduga kematian paus itu karena terhempas dan terhimpit karang. Kondisi itu terlihat dari bagian tubuh paus yang mengalami luka lecet. Bisa juga paus ini terdampar karena musim kemarau panjang. Perairan yang sangat dingin membuat paus berlindung ke air bersuhu hangat.

Terdamparnya paus ini sontak menjadi tontonan warga dan nelayan di Pantai Santolo. Sebagian warga hanya bisa melihat mamalia raksasa ini dari bibir pantai karena mamalia itu posisinya kurang lebih 200 meter dari bibir pantai. Selain itu air pantai yang sedang pasang menyulitkan warga untuk mendekat.(Hendra Herdiana/DSY)